Posted on 2022-11-07 10:40:36 by SIMRS
Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Provinsi Sumatera Barat berkunjung ke RSUD Dr Achmad Mochtar Bukittinggi, Jumat (4/11/2022).
Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Direktur RSUD Dr Achmad Mochtar Bukittinggi, drg. Busril, MPH.
Pada saat kunjungan itu, rombongan Balitbang berkeliling RSUD Dr Achmad Mochtar Bukittinggi untuk melihat perkembangan rumah sakit yang tertua di Sumatera Barat tersebut.
Kepala Balitbang Provinsi Sumatera Barat, Dr. Ir. Reti Wafda, MPt mengatakan, bahwa ia sangat mengapresiasi perkembangan RSUD Dr Achmad Mochtar Bukittinggi. Diantaranya Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL) dan fasilitas publik lainnya.
"Yang sangat menarik IPAL ya, pada saat kita kesana, tidak mengeluarkan bau. Kemudian disana, kita juga bisa memetik buah stroberi," ujar Reti.
Menurut Reti, RSAM Bukittinggi untuk lebih meningkatkan fasilitas publik, seperti penyediaan tempat duduk keluarga pasien.
"Kalau bisa, fasilitas untuk duduk keluarga pasien di tingkatkan," terang Reti.
Pasca mengelilingi RSUD Dr Achmad Mochtar Bukittinggi, Kepala Balitbang Provinsi Sumatera Barat juga menyempatkan diri podcast di studio PKRS.
Penulis Berita : Kanadi Warman, S.Sos