RSAM Bukittinggi Ditetapkan Menjadi Rumah Sakit Pendidikan Utama

Posted on 2024-08-29 14:00:00 by Kanadi Warman, S.Sos

Alhmadulillah, setelah dilakukan visitasi lapangan oleh tim verifikator, RSUD Dr Achmad Mochtar (RSAM) Bukittinggi layak menjadi rumah sakit pendidikan utama untuk Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Padang (UNP) dan Satelit untuk Fakultas Kedokteran Unand dan Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahma Padang.

Ketua Tim Verifikator Rumah Sakit Pendidikan, drg. Indra Rachmad Dharmawan, MKM mengatakan, pihaknya telah berdiskusi dan menyimpulkan bahwa RSAM Bukittinggi dapat ditetapkan menjadi rumah sakit pendidikan utama dan satelit. "Namun, kami menunggu kelengkapan berkasnya dan diberikan waktu sebulan, " ujarnya.

Direktur RSAM Bukittinggi, drg. Busril, MPH mengatakan, ia bersukur setelah dilakukan visitasi lapangan oleh tim verifikator, akhirnya RSAM Bukittinggi layak menjadi rumah sakit pendidikan utama dan satelit. "Tentunya kami akan melengkapi berkas yang kurang dan akan diselesaikan dalam waktu cepat," katanya drg. Busril, MPH.

Share on WhatsApp Share on WhatsApp

Terbaru