RSUD Kolonel Abundjani Studi Tiru ke RSAM Bukittinggi

Posted on 2024-01-09 11:30:00 by Kanadi Warman, S.Sos

INFO RSAM - RSUD Kolonel Abundjani Bangko, Provinsi Jambi studi tiru ke RSUD Dr Achmad Mochtar (RSAM) Bukittinggi, Rabu (10/1/2024).

Direktur RSAM Bukittinggi, drg. Busril, MPH mengatakan, saat ini RSAM Bukittinggi telah menerapkan sistem digitalisasi dengan mengembangkan aplikasi pendaftaran online yang sudah terintegrasi dengan aplikasi BPJS.

"Alhamdulillah, di RSAM Bukittinggi telah menerapkan pelayanan digitalisasi dan itu bukan hanya di rawat jalan saja. Kita kembangkan sendiri sampai ke rawat inap," ujar drg. Busril, MPH.

Direktur RSUD Kolonel Abundjani, dr. Irwan Kurniawan mengatakan, studi tiru ke RSAM Bukittinggi merupakan kunjungan yang kedua. Terkait rencana E-rekam medik, keputusan dari BPJS, bahwa pada Maret 2024, semua harus menggunakan sistem elektronik.

"Maka mita cari referensi dan mendapatkan informasi bahwa di RSAM Bukittinggi telah menerapkan sistem E-rekam medik, maka kami studi tiru kesini," jelasnya.

dr. Irwan Kurnia mengapresiasi RSAM Bukittinggi. Karena apa yang dikonsolidasikan, hasilnya sangat memuaskan. "Semua itu, nantinya akan kami aplikasikan," tambahnya.

Share on WhatsApp Share on WhatsApp

Terbaru